Kabar pekan ke 3
David De Gea Absen Karena 'Sanksi Internal'
Tidak munculnya penjaga gawang asal Spanyol di bawha mistar
gawang Manchester United semalam ternyata terjadi karena yang
bersangkutan menjalani hukuman.
David De Gea absen di laga melawan
Southampton semalam karena menjalani 'hukuman' dari klub, demikian
diungkapkan Sir Alex Ferguson.
Tempat De Gea memang diisi oleh Anders Lindegaard saat Manchester United menang 3-2 semalam.
Fergie,
sapaan Ferguson, mengungkapkan bahwa De Gea tidak dimainkan karena
sudah membuat kesalahan fatal di laga sebelumnya, yaitu saat melawan
Fulham.
"Saya pikir David sudah membuat kesalahan minggu lalu," ujar Fergie kepada Sky Sports. "Dia tahu itu."
"Dengan
performa yang ditunjukkannya, dia sudah membuat sejumlah penyelamatan
fantastis, tapi satu kesalahan seperti itu bisa menjadi harga yang mahal
bagi kami."
De Gea, sambung Fergie, masih menjalani proses
pembelajaran dan tetap memiliki kesempatan masuk ke tim utama. Tapi De
Gea juga diperingatkan bahwa pesaingnya juga memiliki performa yang
bagus.
"Anders menjalani laga pertamanya. Saya pikir dia sedikit
gugup, tapi dia kiper yang bagus. Saya tak merasa ada masalah besar,
tapi hal seperti ini harus segera diatasi," tandasnya.
Shinji Kagawa Catat Rekor Baru Di Manchester United
Shinji Kagawa memperbarui catatan rekor David Beckham di tahun 2003.
Shinji Kagawa tak menunjukkan masalah berarti
dalam beradaptasi dengan lingkungan yang baru di Manchester United.
Bahkan ia sudah mencuri perhatian tersendiri di internal tim.
Dalam
sesi tes fisik saat latihan, Kagawa mencatat rekor baru, yang
sebelumnya dicatat David Beckham pada 2003. Tes tersebut diberi nama 'bleep test'.
Bleep test
meminta pemain berlari pada jarak yang ditentukan sebelum alokasi waktu
yang ada terus dikurangi, yang membuat pemain harus meningkatkan
kecepatannya.
Kagawa ternyata mengatasi tes tersebut dengan mudah
dan membuatnya berada di posisi puncak dalam daftar ranking pemain di
tes tersebut.
Namun tes untuk Kagawa belum tuntas. Ia masih harus
menjalani program latihan untuk meningkatkan kekuatannya dan membantu
adaptasinya pada kompetisi Liga Primer Inggris yang terkenal keras dan
membutuhkan tenaga.
Sir Alex Ferguson: Lini Depan Manchester United Kaya Pilihan
Ferguson bersikeras kedua pemain handal tersebut bisa diduetkan bahkan menyebut United memiliki banyak opsi.
Sir Alex Ferguson menegaskan Wayne Rooney dan
Robin van Persie bisa diduetkan di lini depan berkat kemampuan keduanya
menempati beberapa posisi berbeda.
Van Persie yang dihadirkan Si
Setan Merah ke Old Trafford dari Emirates senilai £24 juta tersebut
melakukan debut di kandang Everton bersama Rooney. Meski demikian,
bintang asal Belanda itu disimpan sebagai striker tunggal saat mereka
menghancurkan Fulham.
Membicarakan kombinasi di lini depan,
Ferguson bersikeras kedua pemain handal tersebut bisa diduetkan bahkan
dia menyebut United memiliki banyak opsi.
"Van Persie terhitung
fleksibel karena dia bisa dimainkan di beberapa posisi. Saya bisa
menyimpannya dari sisi kanan hingga penyerang lubang. Demikian pula
halnya dengan Wayne," kata Sir Alex.
"Chicarito hanya bisa
bermain di satu posisi, yaitu di sektor tengah penyerangan. Fakta ini
membuat peluang Rooney dan Van Persie berduet sangat besar."
"Begitu pula dengan Danny Welbeck dia bisa diduetkan dengan Van Persie, tidak ada keraguan soal ini."
"Saya
memiliki banyak opsi di lini depan hingga memilih pemain bukan
pekerjaan mudah. Namun hal terpenting adalah tim meraih kemenangan."
"Jika hasil akhir yang kami raih positif, semua orang akan merasa puas," tandasnya.
sumber : http://www.goal.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar